Sublime Text Python

Sebagai text editor tentu saja Sublime Text bisa dipergunakan untuk mengerjakan berbagai program dalam banyak bahasa pemrograman. Jika pada artikel yang lalu sebagai contoh saya menunjukkan bagaimana ST (Sublime Text) bisa dipergunakan untuk program dalam bahasa C (juga dialek seperti kode program untuk papan Arduino), maka kali ini saya coba tunjukkan bagaimana ST dapat mempermudah pemrograman dalam bahasa Python.

Berbeda dengan sistem pemrogaraman dengan kompilasi seperti pada bahasa C/C++ atau Pascal, pada Python kode program “tidak dikompilasi”. Secara sederhana pemrograman di sistem Python menggunakan interpreter. Mengutip sumber rujukan FAQ pada dokumen di situs Python.org

What is Python?

Python is an interpreted, interactive, object-oriented programming language. It incorporates modules, exceptions, dynamic typing, very high level dynamic data types, and classes. Python combines remarkable power with very clear syntax. It has interfaces to many system calls and libraries, as well as to various window systems, and is extensible in C or C++. It is also usable as an extension language for applications that need a programmable interface. Finally, Python is portable: it runs on many Unix variants, on the Mac, and on Windows 2000 and later.

To find out more, start with The Python Tutorial. The Beginner’s Guide to Python links to other introductory tutorials and resources for learning Python.https://docs.python.org/3.6/faq/general.html

Jika tertarik untuk menelusuri lebih lanjut tentang diskusi seputar apakah Python merupakan bahasa yang interpreted atau compiled pembaca dapat mengakses di dua situs berikut:

  1. Is Python interpreted or compiled or both?  [stackoverflow]
  2. Is Python compiled or interpreted or both ? [quora]


Gambar 1. Python di Sublime Text 2

 

  • SublimeRope

Plugin SublimeRope pada Sublime Text 2 berguna untuk membantu programmer agar dapat mendeteksi, menemukan dan mengusulkan rujukan ke suatu deklarasi. Baik pada file yang sama maupun di file yang berbeda. Contoh dapat dilihat pada Gambar 2.

Gambar 2. Contoh penggunaan SublimeRope

 

  • SublimeREPL

Salah satu kemudahan yang disediakan sedari awal pada sistem Python adalah cara pemrograman yang interaktif. Pemrogram dapat langsung melihat hasil dari perintah yang diberikannya melalui kode program. Agar kemudahan ini juga dapat dimanfaatkan di Sublime Text maka kita perlu menginstal plugin SublimeREPL.

Gambar 3. SublimeREPL dengan Python 2 sebagai default

 

Gambar 4. Penggunaan Python 3 sebagai pengganti Python 2 di SublimeREPL

 

  • SublimeLinter

SublimeLinter 3 berfungsi untuk memberikan keterangan tambahan apabila programmer melakukan kesalahan penulisan kode program. Lebih jauh mengenai linter:

A linter is a small program that checks code for stylistic or programming errors. Linters are available for most syntaxes, from Python to HTML.

SublimeLinter does not do the linting itself; it acts as a host for linting plugins. The linting plugins themselves usually do not perform linting either; they just act as a bridge between the code you type in Sublime Text and the actual linter.

Instalasi dapat dilakukan dengan menggunakan Package Control ataupun dengan cara manual, petunjuk lebih lanjut dapat dibaca di halaman ini.

Gambar 5. Pesan kesalahan berupa kesalahan identasi pada kode program

 

Leave a Comment